Minggu, 02 Mei 2010

Munik


Located : Jl. Salemba Raya
Sebelahnya EF , sebelum Gramedia Matraman

Munik ini, awalnya terkenal jualan bumbu-bumbu instan masakan indonesia yang banyak dijual di supermarket-supermarket terkenal. Tapi kemudian, dia membuka restoran yang juga menjual masakan-masakan khas nusantara.
Waktu kesini, saya sedang menghadiri satu cara. Jadi, makanannya disajikan buffet alias prasmanan.
Here's the photos...


ga tau namanya. udangnya cuma dibumbuin sederhana . tapi yang ini recomended banget. karna rasanya juga ga neko-neko jadi rasa manis udangnya keluar.

kakap asam manis. kakapnya dipotong lebih tipis daripada kakap asam manis yang biasanya. dan digorengnya juga lebih garing. buat yang lidahnya doyan manis, mungkin suka sama yang satu ini. karena rasanya lebih ke manis, asam ataupun pedasnya ga terlalu terasa.

ga tau namanya juga (hhe, maklum prasmanan). daging sapinya dipotong tipis-tipis. bumbunya manis. mirip-mirip szechuan.

tom yum. penuh dengan seafood. rasanya juga lumayan recommended. pedas dan asamnya pas. potongan kepiting dan cuminya juga ga pelit. hhe.

es kabayan. pesen minuman ini karena kata pelayannya in spesialnya munik. campuran jus mangga dan sirup markisa yang ditaburi potongan strawberry dan anggur. disajikan bersama segelas kecil es batu. kata pelayannya, cara minumnya: jus dituang ke es batunya. jadi minumnya sedikit-sedikit. kenapa es batunya ga langsung di dalem jusnya aja, ya?


jadinya kea gini kalo udah dituang ke es batu. looks good, huh? buat yang suka asam, mungkin cocok. karena rasanya ga terlalu manis. beda sama jus tomatnya yang muaniiiiisss buanget.

ini yang lantai satunya. biasanya untuk yang umum. kalo lantai duanya dipakai untuk reserved acara-acara. ada ruang presentasinya juga di lt 2.

outdoornya. karena ini pas siang, jadi ga ada yang makan di luar karena panas. hhe. tapi kalo malam, outdoornya selalu rame. karena ada gazebo-gazebonya juga buat yang mau lesehan dan banyak lampu-lampu hiasnya.

*Scale 0-5
Food : 4
Place : 4
Service : 4
Recommended for family dine in.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar